Nauzubillah, Inilah 4 Dampak langsung Akibat Zina, Sebarkan! - RadarIslam.com

Nauzubillah, Inilah 4 Dampak langsung Akibat Zina, Sebarkan!

Radarislam.com ~ Zina seakan menjadi dosa yang banyak dilakukan di masa kini. Kita sering melihat anak-anak remaja putri yang hamil di luar nikah. Kita juga sering menyaksikan laki-laki atau perempuan yang sudah berumah tangga berselingkuh dengan orang lain.

Zina adalah perbuatan  yang dilaknat oleh Allah SWT. Dia akan murka melihat hambaNya yang melakukan zina.

Selain akan mendapatkan siksa di akhirat kelak, pelaku zina juga akan diganjar oleh 4 hal di bawah ini di dunia. Dalam salah satu hadits yang diriwayatkan oleh HR. Tabrani, Rasulullah SAW bersabda,

“Hindarilah perbatan zina, karena sesungguhnya di dalamnya terdapat empat hal: menghilangkan keindahan wajah, memutuskan rezeki, membuat murka Yang Maha Pemurah, menyebabkan hidup kekal di neraka.”

1. Menghilangkan Keindahan Wajah

Dalam hadist di atas dikatakan bahwa dosa berzina dapat menghilangkan keindahan wajah. Setelah berzina, seseorang bisa saja terlihat cantik dengan make up yang menghiasi wajahnya. Namun cahaya kecantikan tidak lagi dipancarkan oleh Sang Maha Pengasih.

“… seakan-akan wajah mereka ditutupi oleh kepingan-kepingan malam yang gelap gulita, mereka itulah penghuni Neraka, mereka kekal di dalamnya.” (QS. Yunus (10) : 27)

2. Memutuskan Rezeki

Banyak contoh dikehidupan sosial yang menunjukan balasan ini. Misalnya saja seorang pria yang tadinya mapan dan berjuang bersama istri, kini Ia harus hidup melarat dan sendiri akibat berselingkuh dengan wanita lain.

3. Membuat Allah Murka

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, Allah akan sangat murka dengan perbuatan zina yang diperbuat oleh hambaNya. Murka dari Allah ini bisa menyebabkan datangnya Adzab.

“Dahulu terjadi gerhana matahari pada zaman Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam. Kemudian beliau. setelah shalat gerhana- bersabda:” Wahai ummat Muhammad! Demi Allah, tidak ada seorang pun yang lebih cemburu dibandingkan Allah saat hamba (budak) laki-lakinya atau hamba perempuannya berzina. Wahai ummat Muhammad! Demi Allah, seandainya kalian mengetahui apa yang aku ketahui, niscaya kalian akan banyak menangis dan sedikit tertawa! Ketahuilah sudahkan aku menyampaikannya?!”

4. Akan kekal di neraka

Pelaku zina yang tidak pernah merasa menyesal dengan perbuatannya, akan diancam selamanya berada di neraka.

Mereka berpikir bahwa kehidupan di dunia ini akan berlangsung selamanya dan begitu sudah meninggal, akan selesai. Padahal semua tindakan yang telah dilakukan pasti akan dimintai pertanggungjawabannya. Allah sudah menyiapkan tempat untuk pelaku zina seperti ini yaitu neraka.



Baca Juga:
- Mau Hilangkan Bopeng Bekas Jerawat dengan Cepat? Ikuti Tips ini
- Buka Ponsel Suami Tanpa Izin, Wanita Arab Ini Di Denda Rp 553,4 Juta Karena Langgar Privasi


Sumber: dream.co.id

Share This !

Related Posts :