Ditanya Menyesalkah Menikah dengan Teuku Wisnu? Jawaban Shiren Sungkar ini Bikin Haru
Radarislam.com ~ Siapa yang tidak kenal dengan pasangan selebritis Shireen
Sungkar dengan Teuku Wisnu? Kisah mereka berawal dari lokasi syuting sinetron
Cinta Fitri. Dari sanalah, mereka menjalin hubungan hingga berumah tangga.
Kini, keduanya dikaruniai seorang anak lelaki bernama Teuku Adam Al Fatih dan Shireen kini sedang mengandung anak kedua dari pernikahannya.
Kini, keduanya dikaruniai seorang anak lelaki bernama Teuku Adam Al Fatih dan Shireen kini sedang mengandung anak kedua dari pernikahannya.
Rumah tangga Wisnu dan Shireen tampak harmonis selalu. Teuku
Wisnu seperti yang diketahui sudah jarang tampil di layar televisi dan memilih
berkarir sebagai pengusaha. Wisnu sekarang juga semakin religius dan memelihara
jenggotnya. Tidak sedikit yang mengapresiasi keputusan Wisnu untuk berhijrah
tapi ada juga netizen yang sering memberikan komentar negatif atas keputusan
Wisnu.
Salah satu komentarnya adalah berupa pertanyaan yang
ditujukan untuk sang istri “Apakah Shireen menyesal menikah dengan Teuku Wisnu?”
Shireen pun mencoba menjawab pertanyaan salah satu
netizen tersebut dengan jawaban yang bisa dibilang menyentuh hati.
“Nyesel ga sih ren menikah sama Wisnu? Sedih nggak dia
gak asik kayak dulu lagi? sekarang kan dia kaku dan jenggotan lagi?”
Shireen pun menjawab
“Enggak.. malah sangat bersyukur. Kalau jenggot ehm.. dia
sih menurutku cakep-cakep aja karena akku dah sayang sama dia. Kalau banyak
yang gak suka malah berkurang saingan kan.
Jadi ya gak masalah. Itu kan sunnah. Nggak perlu dihina,
takut dosa. Terima aja.
Makasih ya Pak sudah sabar dan mengajari diriku supaya
lebih sabar menghadapi apapun.
Pernah dengar sesuatu dari ustaz kalau kita gak akan
mungkin dapat ridho’ dari semua orang karena pasti ada pro dan kontra.
Kita kan juga pasti masih banyak salah jadi lebih baik
introspeksi saja dulu.
Love you Pak Aceh #edisicurhatibuhamil #bukancintafitri”
Kata-kata dan jawaban Shireen ini menarik perhatian
banyak followernya dan tak sedikit yang terharu dengan curhatannya yang sangat
panjang. Banyak yang membanjiri kolom komentar dengan banyak dukungan. [Radar Islam/ Tribunsumsel]