Wudhu Sebelum Tidur Tak Hanya Jadi Sunnah Rasul Tapi Juga Keajaiban Yang Luar Biasa - RadarIslam.com

Wudhu Sebelum Tidur Tak Hanya Jadi Sunnah Rasul Tapi Juga Keajaiban Yang Luar Biasa

Wudhu sebelum tidur, Radarislam.com ~ Salah satu ibadah yang sering dilakukan Rasulullah SAW adalah wudhu sebelum tidur. Tapi banyak juga yang mengabaikan hal ini.

Ketika orang sudah mengantuk, mereka lebih memilih untuk langsung tidur daripada melakukan wudhu sebelum naik ke tempat tidur. Padahal selain ibadah, wudhu juga mempunyai manfaat yang sangat besar bagi tubuh.

Seperti dikutip Radarislam.com dari Merdeka.com (14/4/2017) dan manfaat.com (3/2/2017) Selain menjaga kebersihan, wudhu juga mengandung nilai ibadah yang tinggi karena seorang akan tidur dalam keadaan suci sehingga akan mendekatkan diri kepada Allah SWT. Berikut ulasannya:

1. Wajah sehat dan cerah
Para pakar kecantikan menganjurkan bagi para wanita untuk mencuci muka/wudhu sebelum tidur untuk menjaga kesehatan wajah. Maka Nabi Muhammad SAW sudah lebih dulu menganjurkan untuk melakukan wudhu sebelum tidur agar wajah bersih dan sehat. hal ini membuktikan bahwa wudhu sebelum tidur sangat dianjurkan baik dari sisi agama maupun medis.

2. Semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT
Wudhu adalah salah satu ibadah yang tinggi karena dengan wudhu kita senantiasa menjaga kebersihan diri. Allah SWT juga sangat mencintai hambanya yang menjaga kebersihan. Karena kebersihan adalah sebagian dari iman.

3. Bebas dari kuman dan mencegah penyakit
Anggota tubuh seperti tangan, wajah, kaki adalah bagian tubuh yang mempunyai kuman yang paling banyak karena ketiga bagian tubuh tersebut bersentuhan langsung dengan benda asing. Oleh sebab itu, perlu dilakukan pembersihan berulang kali pada ketiga bagian tersebut.
Seorang peneliti dari Universitas Alexandria, Dr Musthafa Syahatah mengatakan bahwa orang yang rajin wudhu mempunyai kuman dan penyakit yang lebih sedikit dibandingkan orang yang tidak berwudhu.

3. Didoakan malaikat
Dalam sebuah hadist diriwayatkan oleh Ibnu Hibban menyebutkan bahwa seseorang yang wudhu sebelum tidur ketika bangun akan didoakan oleh malaikat.

4. Menstimulus syaraf pusat
Seorang psikiater sekaligus ahli neurology Prof. Leopold Warner Von Ehrenfels dari Austria mengungkapkan ada keajaiban ketika seseorang melakukan wudhu. Pusat syaraf manusia yang paling peka pada bagian tangan, dahi dan kaki sangat sensitif dengan air segar. Ketika kita membasuh ketiga bagian tersebut secara tidak langsung anda mestimulus syaraf pusat.

Demikian beberapa manfaat dan keajaiban wudhu. Jangan lupa untuk wudhu sebelum tidur agar mendapatkan manfaat yang luar biasa.

Semoga bermanfaat. [Radarislam/ Mrd]

Share This !

Related Posts :