Subhanallah! Di Masjid Inilah, Rasulullah Membuat Perjanjian Dengan Bangsa Jin
Radarislam.com ~ Masjid yang satu ini bukanlah masjid biasa. Dia menjadi
saksi bahwa Nabi Muhammad SAW dan bangsa jin membuat perjanjian. Umat Islam
sangat rindu kepada Nabi Muhammad SAW. Umat Muslim tak hanya mengikuti
ajaran-ajaran beliau, namun juga datang ke lokasi-lokasi yang konon pernah
dikunjungi oleh Rasulullah.
Tempat-tempat yang sering dikunjungi adalah Kabah di
Mekah, Masjid Nabawi di Madinah serta satu tempat yang bernama Masjid Jin. Masjid
ini terletak pada salah satu sudut kota Mekah. Menurut cerita, masjid inilah
yang menjadi saksi ketika Nabi Muhammad SAW memebuat perjanjian dengan bangsa
jin. Masjid ini juga yang menjadi tempat turunnya Surat Al Jin.
Masjid Jin merupakan salah satu masjid yang bersejarah di
samping Masjid Nabawi dan Masjid Al Aqsa di Palestina. Bangunannya secara umum
sama dengan masjid-masjid yang lain. Tak ada yang spesial dari Masjid Jin. Masjid
ini terletak di pinggir jalan raya dan diapit oleh sejumlah gedung bertingkat.
Masjid ini menjadi istimewa ketika Rasulullah membuat
sebuah perjanjian dengan bangsa jin. Mereka mengucapkan dua kalimat syahadat. Mereka
juga berjanji akan mengikuti ajaran Nabi Muhammad SAW.
Menurut catatan historis, Rasulullah SAW bersama para
sahabat tengah sholat Shubuh di masjid ini. Lalu Rasulullah membaca surah
Ar-Rahman ayat 1-78.
Dalam surat tersebut terdapat sebuah ayat yang bunyinya, “Maka.
Nikmat Tuhan mana lagi yang masih kamu dustakan?” Bacaan tersebut tak sengaja
didengarkan oleh para jin yang sedang melewati masjid untuk melanjutkan
perjalanan Tihamah. Subhanallah. [Radar Islam/ Dream]