Susah Merubah Sikap Dan Perilaku Anak? Ini Syarat Yang Harus Anda Lakukan - RadarIslam.com

Susah Merubah Sikap Dan Perilaku Anak? Ini Syarat Yang Harus Anda Lakukan

Radarislam.com ~ Bukankah sering kita menginginkan hal-hal buruk pada perilaku anak kita bisa diubah. Orang tua akan melakukan apa pun untuk mengubahnya mulai memberikan hadiah sampai menghukum anak-anak. Tapi tidak jarang kita kecewa dengan sikap anak kita yang tidak kunjung berubah.

Saya dulu juga seperti itu, selalu mengharapkan orang lain bisa berubah. Sampai suatu ketika saya membaca sebuah tulisan di ruang kerja sahabat saya..

Ada puisi yang terpampang di dinding kerjanya. Puisi itu dituliskan oleh bangsawan kepercayaan Raja Inggris abad ke 11. Dia diberikan kuasa yang besar untuk merancang arsitektur Kota London.

Inilah tulisan beliau, di saat terakhir menjelang ajalnya..

Lalu seiring dengan bertambahnya usia dan kearifanku, kudapati bahwa dunia tak kunjung berubah maka cita-cita itu pun agak kupersempit.
Lalu kuputuskan untuk hanya mengubah negeriku. Namun, tampaknya hasrat itu pun tiada hasilnya.

Ketika usiaku semakin senja, dengan semangatku yang masih tersisa, kuputuskan untuk mengubah keluargaku, orang-orang yang paling dekat denganku.

Namun, celakanya mereka pun tidak mau diubah!

Dan kini, sementara aku berbaring saat ajal menjelang, tiba-tiba aku sadari: “Andai saja yang pertama-tama yang kuubah adalah diriku sendiri?

Jika ku bisa menjadikan diriku sebagai panutan dan contoh teladan yang baik, mungkin aku akan bisa mengubah keluargaku. Kemudian dengan dorongan dan inspirasi dari mereka, aku pun akan bisa memperbaiki negeriku sendiri, dan siapa tahu kelak aku bisa mengubah dunia.

"Anak-anakmu akan melihat siapa dirimu melalui tingkah lakumu, bukan nasehatmu"
Sumber: Fb Ayah Edy Parenting

Share This !

Related Posts :